Cara Membuat Bakmi Goreng Lezat
Bahan-Bahan- 100 gram udang
- 1 bungkus mi telor
- 2 batang bawang daun, rajang
- 2 butir telur, kocok lepas
- kecap manis
- 5 siung bawah putih, dirajang halus
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
Bahan Tambahan
- Sayur : kubis, sawi, seledri, dan sebagainya sesuai selera
- bawang goreng, dan
- untuk dibuat telur ceplok Anda bisa menambahkan 2 butir telur (y)
Cara Membuat
- Pertama, rebus mi hingga matang (empuk),kemudian angkat dan tiriskan, lalu tambahkan 1 sdm minyak, dan aduk hingga rata.
- Panaskan minyak di wajah, kemudian tumis bawang putih hingga tercium aroma harum.
- Masukkan udang, dan masaklah hingga berubah warna.
- Masukkan telur dan orak-orak sebentar.
- Masukkan mi, kecap manis, dan semua bahan sayur lainnya.
- Masak hingga semua bahan matang sempurna.
- Hidangkan dengan telur ceplok dan bawang goreng agar lebih enak.
Selamat memasak, Guys!
sumber : buku resep
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Bakmi Goreng Jawa Lezat"
Post a Comment