Resep Membuat Puding Susu Nutrijeal

Resep Puding Susu Nutrijeal - Pengen ya makan sesuatu yang bikinnya nggak pake ribet? Pengen makan sesuatu yang dingin-dingin empuk? Hmm. .kenapa nggak bikin Puding Susu Nutrijeal aja?? gampang loh buatnya dan yang jelas pasti Anda bisa kok.

Nah, bagi Anda yang belom tahu mengenai bahan-bahan apa saja yang diperlukan serta cara membuatnya, tenang saja, karena pada kesempatan kali ini Veblata akan memberikan Resep Membuat Puding Susu Nutrijeal, yang tentunya paraktis untuk dipraktikkan. Kita langsung saja yuk bagaimana cara membuatnya ^_^

Resep Membuat Puding Susu Nutrijeal


Untuk membuat Puding Susu Nutrijeal, kita perlu menyiapkan bahan-bahan

  • 200 gram gula pasir (atau sesuai selera)
  • 2 bungkus Nutrijel rasa strowberri (sesuai selera)
  • 6 gelas air (ukurannya gelas belimbing)
  • 3 sdm susu bubuk
  • 1 butir telur dikocok lepas


Cara membuat
  1. Masak nutrijel sesuai aturannya ya dan tentunya sampai mendidih. Dan setelah mendidih kecilkan api.
  2. Kemudian kocok telur lalu tambahkan susu bubuk, dan kocok hingga menyatu dan tidak bergerindil.
  3. Lalu ambil 3 sendok sayur larutan nutrijel panas dan masukkan ke dalam kocokan telur dan segera aduk cepat. Ini namanya memancing adonan.(agar telur tidak berserabut ketika dimasukkan ke dalam larutan nutrijel yg panas.)
  4. Sambil tetap mengaduk terus masukkan kocokan telur ke dalam nutrijel. Setelah larut dan telur matang segera matikan api
  5. Siapkan cetakan, dan tuang puding ke dalam cetakan lalu biarkan sampai dingin. Setelah puding menjadi dingin Anda dapat memasukkan ke dalam kulkas agar lebih kenyal.
  6. Puding siap disantap dan jauh lebih enak saat disantap dalam keadaan masih dingin :) 

resep Puding Susu Nutrijeal


Pencarian terkait : cara membuat puding, puding susu nutrijel, puding nangka, olahan nutrijel, masakan nutrijel susu, kue susu nangka, puding lezat, cara membuat puding susu nutrijel, resep puding nutrijel praktis.

0 Response to "Resep Membuat Puding Susu Nutrijeal"

Post a Comment